Ini Kata Komisi I Tentang Bentro Sari Rejo - Suara Medan | Info Medan Terkini

Ini Kata Komisi I Tentang Bentro Sari Rejo


Ini Kata Komisi I Tentang Bentro Sari RejoSUARAMEDAN.com - Jakarta. entro Sari Rejo telah menjadi isu Nasional ketika Anggota DPR Ri asal Sumut Muhammad Syafi'i menyinggung masalah itu dalam do'anya di paripurna peringatan HUT RI ke 71 di depan presiden dan seluruh pejabat tinggi negara.


Tak mau ketinggalan, Wakil Ketua Komisi I DPR, Hanafi Rais meminta TNI AU harus menindak tegas personelnya yang melakukan kekerasan kepada masyarakat dan wartawan di Medan, Sumatera Utara.

Hal itu menyusul adanya kekerasan yang dilakukan prajurit TNI Angkatan Udara (AU) terhadap masyarakat dan wartawan saat unjuk rasa di Sarirejo, Medan, Sumatera Utara, Senin 15 Agustus 2016.

"TNI harus melakukan investigasi dan memberi tindakan kepada oknum tersebut," kata Hanafi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (18/8/2016).

Hanafi juga meminta para personel TNI AU yang terlibat tindak kekerasan, menyelesaikan masalahnya baik itu secara peradilan militer maupun peradilan sipil.

"Masalah hukum harus segera diselesaikan, termasuk penundaan kenaikan pangkat atau pemecatan sebagai sanksi yang diberikan," tegasnya.

Politikus Partai Amanat Nasional itu berharap, seluruh aparat TNI mengedepankan aspek humanis ketimbang kekerasan dalam melakukan tugas pokok dan fungsinya di lapangan.

Ia meminta jangan terulang kembali kekerasan yang dilakukan personel TNI, karena dapat merusak kepercayaan publik terhadap institusi TNI.

"Di Jakarta (TNI) terlibat penggusuran, lalu di Medan kekerasan terhadap wartawan. Kalau di tempat lain terulang, maka kasihan institusi TNI," tuturnya.

Sebelumnya, terjadi bentrokan antara warga Kelurahan Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia, Kota Medan dengan personel TNI Angkatan Udara pada Senin 15 Agustus 2016. Peristiwa itu mengakibatkan sembilan warga dirawat di rumah sakit dan dua jurnalis yang sedang meliput juga ikut menjadi korban.

Peristiwa berawal saat warga memblokade Jalan SMA Negeri 2 Medan dan persimpangan Komplek CBD Polonia Medan. Penghalangan jalan ini dilakukan karena TNI AU dinilai warga mematok sebidang tanah milik warga di Jalan Pipa Medan.

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Ini Kata Komisi I Tentang Bentro Sari Rejo"

Post a Comment