Medan Diharapkan Dipimpin Seorang Ulama, H.Arso : Dengan Iman Kehidupan Lebih Baik, Dengan Iman Kita Aman - Suara Medan | Info Medan Terkini

Medan Diharapkan Dipimpin Seorang Ulama, H.Arso : Dengan Iman Kehidupan Lebih Baik, Dengan Iman Kita Aman


SUARAMEDAN.com
- Medan,- Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Medan selalu menjadi perhatian warga. Permasalahan kepemimpinan di Kota Medan belakangan hari ini mendorong masyarakat untuk menghadirkan kepemimpinan yang berkarakter dan memiliki gagasan kuat memperbaiki kehidupan masyarakat.

Tokoh masyarakat Kota Medan, Dr. H.Arso, S.H. M.Ag mengharapkan Kota Medan dipimpin seorang ulama dan memiliki pengalaman. "Kota Medan kedepan diharapkan dipimpin seorang ulama. Seorang yang berpengalaman, bukan saja seorang ulama melainkan juga memiliki kualitas," ucapnya dalam acara menyambut tahun baru islam di Masjid Al Ikhlas Jalan Sisingamangaraja Gang Ikhlas Kelurahan Timbang Deli Kecamatan Medan Amplas, Sabtu (12/9/2020) malam.

Dengan pelaksanaan kegiatan ini, Dr.H.Arso mengajak masyarakat Kota Medan untuk mengambil dan meneladani nilai-nilai utama dari peristiwa hijrah. "Harapan kita tentunya dengan menyambut tahun baru ini, kita bisa mengambil nilai-nilai hijrah sehingga kehidupan kita memiliki kualitas," jelasnya seraya mengharapkan masyarakat bisa mengambil hikmah.

Dalam kegiatan yang juga dihadiri Wakil Ketua DPRD Sumut, H.Salman Alfarisi, Lc, MA dan ratusan jamaah,H.Arso menekankan ada nilai-nilai hijrah yang patut dilaksanakan umat islam saat ini. "Ada tiga nilai-nilai hijrah yang perlu kita laksanakan saat ini, yang pertama Kekuatan Iman, kemudian Kekuatan Ikhlas dan yang ketiga kekuatan istiqomah," ucapnya.

Kekuatan Iman, kata Dr.H.Arso, merupakan pondasi yang kuat dalam menyusun srategi peradaban islam dan lingkungan dakwah. "Hanya dengan iman yang bisa menyetel khidupan kita lebih baik, dengan iman kita bisa aman dan dengan iman kita bisa mendapatkan modal hidup," katanya seraya mengatakan jika iman rusak akan mengakibatkan kerusakan dalam kehidupan di masyarakat.

Kekuatan Ikhlas, Dr.H.Arso menjelaskan orang yang berjihad karena Allah tidak mengharapkan imbalan untuk menjalankan agamanya.

Sementara itu, kekuatan Istiqomah, kata H.Arso, bisa menjadikan kita memiliki pendirian yang teguh, hanya bergantung kepada Allah, dan tetap berpegang teguh Kepada Al Quran dan Sunah. "Kita tidak ingin kehilangan istiqomah, karena kehilangan istiqomah maka kita akan kehilangan pertolongan Allah," pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut, H.Arso mengatakan nilai-nilai tersebut bisa kita jadikan langkah kita dalam membangun dakwah islam dan pembinaan umat islam seperti Rosululloh dan sahabatnya dalam melaksanakan tugas hijrah.

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Medan Diharapkan Dipimpin Seorang Ulama, H.Arso : Dengan Iman Kehidupan Lebih Baik, Dengan Iman Kita Aman"

Post a Comment