Aksi Umat Islam ke Istiqlal di Hadang Polisi - Suara Medan | Info Medan Terkini

Aksi Umat Islam ke Istiqlal di Hadang Polisi

Aksi Umat Islam ke Istiqlal di Hadang Polisi
SUARAMEDAN.com - Jakarta. Ketua Pembina GNPF MUI Habib Rizieq Shihab mengumumkan Aksi 112 pada Sabtu besok 12 Februari 2017 yang sedianya akan dilaksanakan di Monas diganti di Masjid Istiqlal.

Dan ternyata... masya Allah... sambutan umat Islam untuk hadir Aksi 112 sedemikian besar. Bahkan dari berbagai pelosok tanah air sudah berdatangan di Masjid Istiqlal.

Walaupun GNPF MUI sudah "mengalah" untuk tidak melakukan aksi longmarch (jalan santai) di Monas setelah bertemu Menkopolhukam, Wiranto. Tapi faktanya polisi masih menghalang-halangi umat Islam yang akan berangkat berzikir ke Istiqlal.

Seperti yang di utarakan kaum muslimin dari Jawa Timur. Dalam sebuah akun media sosial rombongan umat Islam dari Jawa Timur tersebut menyampaikan keluhannya.

Berikut keluhan Muslim Jawa Timur yang dihadang Polisi:
Mohon doa saudara-saudara muslim semua, kami rombongan dari ABI 112 IIBF Jatim, sedang mengalami pengadangan, pelemparan dan penggelandangan ke Polres Bojonegoro. Baru kali ini rombongan yang ingin berdoa, dzikir dan tausiyah nasional untuk keselamatan bangsa diperlakukan bagai teroris. Jangan mau dibohongi pakai kata pendataan!
Wassalamualaikum.

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Aksi Umat Islam ke Istiqlal di Hadang Polisi"

Post a Comment