Pengangkatan Kepling Banyak Jadi Masalah, Komisi I Ingatkan Pemko Medan - Suara Medan | Info Medan Terkini

Pengangkatan Kepling Banyak Jadi Masalah, Komisi I Ingatkan Pemko Medan

SUARAMEDAN.com - Medan,- Permasalahan pengangkatan Kepala Lingkungan di Kota Medan hingga hari ini masih menjadi permasalahan di masyarakat. Banyak diantaranya, karena terjadinya ketidakpuasan, masyarakat melaporkan permasalahan ini hingga ke DPRD Medan. 

Ketua Komisi I DPRD Medan Rudiyanto Simangunsong S.Pd.I mengingatkan Pemko Medan untuk bekerja lebih baik dan objektif. "Kita mengingatkan Pemko Medan dalam hal ini lurah dan camat untuk bekerja lebih baik dan objektif," tegas Rudiyanto Simangunsong saat memimpin rapat bersama Kepala Bagian Pemerintahan Ridho Nasution, Lurah Tj Rejo Aisah Rambe terkait permasalahan pengangkatan lurah, Selasa (25/02/2020)

Rapat yang dihadiri sejumlah anggota Komisi I DPRD Medan diantaranya, Abdul Rani, Sahat Simbolon, Margareth Marpaung, Abdul Latief Lubis, Habiburahman Sinuraya dan Mulia Asri Rambe, Rudiyanto mewanti wanti terkait adanya potensi permainan uang dalam pengangkatan Kepala Lingkungan.

"Kita hanya mengingatkan dan mewanti wanti terkait potensi permainan uang dalam proses pengangkatan Kepling," jelas Rudi.

Dalam kesempatan tersebut, Anggota Komisi I Abdul Rani mengingatkan lurah harus tahu keluhan masyarakat, permasalahan kecil jangan sampai melebar. "Permasalahan kepling ini kerap menjadi persoalan, untuk itu lurah sebagai pejabat paling bawah untuk senantiasa mengethui keluhan dan keinginan masyarakat," jelasnya.

Dalam persoalan ini, Anggota Komisi I Lainnya Mulia Asri Rambe menilai di lapangan memang kerap terjadi jabatan kepling turun temurun, tetapi banyak juga persoalan yang timbul karena Kepling tidak berpengalaman. "Artinya masih banyak masyarakat tidak mengerti mekanisme pengangkatan, yang paling penying batas usia dan kepentingan masyarakat di lapangan," jelasnya seraya meningatkan aparat Pemko Medan mengabaikan usulan masyarakat, untuk mengantisipasi protes warga.

Sementara itu, Kepala Bagian Pemerintahan Pemko Medan Ridho Nasution mengatakan, terkait persoalan Kepling ini banyak diantaranya Camat Melakukan Assesment (penilaian) kepada calon-calon yang ada seperti dengan melakukan wawancara terkait pengetahuan kepemerintahan.

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Pengangkatan Kepling Banyak Jadi Masalah, Komisi I Ingatkan Pemko Medan"

Post a Comment