Presiden PKS Bersyukur Anies sandi Unggul di Putaran ke-2 - Suara Medan | Info Medan Terkini

Presiden PKS Bersyukur Anies sandi Unggul di Putaran ke-2


Presiden PKS Bersyukur Anies sandi Unggul di Putaran ke-2SUARAMEDAN.com - akarta - Pasangan calon Pilgub DKI Anies Baswedan dan Sandiaga Uno unggul dalam survei yang dirilis LSI Denny JA Hari ini. Presiden PKS Sohibul Iman bersyukur atas hasil tersebut.


"Kami bersyukur dengan itu. Tapi, masih ada undecided voters, dan jumlahnya cukup lumayan" ujar Sohibul di di Hotel Bumi Wiyata, Margonda, Depok, Jawa Barat, Selasa (7/3/2017).

Namun, PKS tidak ingin terlena atas hasil tersebut dikarenakan banyaknya 'pemilih galau'. PKS bersama Gerindra akan terus bekerja keras memenangkan Anies-Sandi dan merebut suara pemilih.

"Buat kami bisa dijadikan pegangan yang dapat membahagiakan kami. Tapi, jangan sampai itu melengahkan kita, kalau undecided voters ke sana (Ahok-Djarot), kita akan kalah. Oleh karena itu, kita akan tetap bekerja keras," jelas Sohibul.

Sebelumnya, LSI Denny JA hari ini mempublikasikan hasil riset mereka terkait elektabilitas dua pasang calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta. Survei digelar sebelum kampanye Pilgub DKI putaran II yakni pada 27 Februari sampai 3 Maret 2017.

Hasil survei menunjukkan pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno unggul atas Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat dalam hal elektabilitas.

"Untuk sementara sebelum kampanye adalah Anies-Sandi dengan angka 49,7 persen, Ahok-Djarot 40,5 persen suara, dan undecided voters ada di angka 9,8 persen," kata Peneliti LSI Adjie Alfaraby dalam keterangannya, Selasa (7/3).



sumber : detik.com

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Presiden PKS Bersyukur Anies sandi Unggul di Putaran ke-2"

Post a Comment