Ternyata Dalam Rombongan Raja Salman Ada Pris Keturunan Indonesia, Ini Sosoknya - Suara Medan | Info Medan Terkini

Ternyata Dalam Rombongan Raja Salman Ada Pris Keturunan Indonesia, Ini Sosoknya


Ternyata Dalam Rombongan Raja Salman Ada Pris Keturunan Indonesia, Ini SosoknyaSUARAMEDAN.com - Rombongan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al-Saud yang datang berkunjung ke Indonesia selain membawa membawa rombongan yang cukup besar juga membawa investasi yang tidak kalah besar. Namun tahukah, ternyata dalam rombongan Raja Salman tersebut ada satu orang yang kabarnya keturunan Indonesia.

Adil  Makki, ia adalah perwakilan Kamar Dagang Arab Saudi.  Pria berusia 33 tahun ini merupakan cicit dari Kiai Haji Zainul Arifin, tokoh Nahdlatul Ulama dan mantan Wakil Perdana Menteri Kabinet Ali Sastroamijoyo I. Cucu Zainul yang bernama Siti Zuhara adalah ibu Adil. Sedangkan ayah Adil merupakan warga negara Arab Saudi.

Dilansir oleh Kumparan, Adil lahir dan besar di Arab Saudi. Meski dibesarkan di sana, sang ibu tetap mengajarkan bahasa Indonesia.

“Cuma bahasa Indonesia yang tidak formal, dia kurang mengerti,” kata Ario Helmy, paman Adil Makki yang tinggal di Jakarta, pada Ahad (26/2/2017).

Sang paman bercerita, keponakannya ini memiliki perusahaan Adil Makki Contracting Company (AMCO) menjadi mitra BUMN Indonesia dalam beberapa proyek.

“Membuka jalan bagi PT Wijaya Karya untuk mengembangkan proyek-proyek usaha kontraktor mereka di Arab Saudi, di antaranya meliputi pembangunan hotel, pusat perbelanjaan dan kompleks perkantoran,” ujar Ario.

Selama Raja Salman di Indonesia, Adil hanya mengikuti acara yang berlangsung di Jakarta. Ketika rombongan bertolak ke Bali, dia akan pulang ke Arab Saudi.

“Hanya empat malam dia di sini. Setelah selesai acara di Saudi-Indonesia Council, dia akan kembali ke Jeddah. Ada International Expo di sana,” kata Ario.

Ario menyebutkan keluarganya sudah merencanakan pertemuan dengan Adil. Temu kangen antara keturunan Zainul Arifin itu akan berlangsung pada Sabtu (4/3). “Tempatnya belum diberi tahu,” sebutnya.

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Ternyata Dalam Rombongan Raja Salman Ada Pris Keturunan Indonesia, Ini Sosoknya"

Post a Comment