Penerapan MDTA Bisa Jadi Solusi Hindarkan Anak dari Pengaruh Negatif Teknologi - Suara Medan | Info Medan Terkini

Penerapan MDTA Bisa Jadi Solusi Hindarkan Anak dari Pengaruh Negatif Teknologi


SUARAMEDAN.com
- Medan,- Anggota DPRD Medan, Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS) Rudiawan Sitorus, S.Fil.I, M.Pem.I mendorong Pemko Medan menerapkan Peraturan Daerah (Perda Nomor 5 tahun 2014 tentang Wajib Belajar Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) sebagai salah satu solusi dalam menghindarkan generasi penerus di Kota Medan terhadap bahaya teknologi.

"Hari ini kita sangat prihatin dengan penyelahgunaan dari perkembangan teknologi, dimana anak-anak yang merupakan generasi penerus telah terbuai dengan salah memperlakukan teknologi," jelas Rudiawan saat melaksanakan Sosialisasi Perda di Jalan Bunga Cempaka, Pasar III, Padang Bulan, Kota Medan, Ahad (20/12/2020).

Kita menyaksikan, kata Rudiawan, anak-anak kini terbuai dengan game online (Permainan Online), berkumpul di warnet-warnet tanpa pengawasan. Kondisi ini jelas harus menjadi peringatan bagi kita sebagai orang tua untuk mencari jalan keluarnya.

"Pemanfaatan teknologi saat ini sudah salah kaprah. Untuk itu kita sangat mengharapkan Perda MDTA akan mampu menjadi jalan keluar dimana anak-anak disibukan dengan hal-hal yang positif," ucapnya.

Dengan penerapan Perda MDTA ini, Pemko Medan bisa memberikan tekanan kepada masyarakat, sehingga generasi penerus bisa diselamatkan. "Keharusan setiap lulusan SD/sederajat yang akan masuk kejenjang pendidikan selanjutnya diharuskan melampirkan ijazah MDTA menjadi penting hari ini. Masyarakat akan memilik kesadaran penuh untuk menyekolahkan anak-anak mereka di MDTA. Dengan aturan itu, inshaa Allah anak-anak secara bertahap fokus anak-anak tidak lagi ke Game Online dan sejenisnya, " ungkapnya.

Politisi Dapil I Kota Medan ini mengungkapkan, keberadaan MDTA saat ini juga tidak terlepas dari kurang responnya masyarakat. "Bayangkan saja, iurannya sudah murah, kadang nunggak lagi. Begitu juga dengan sekolahnya seperti tidak serius," ucapnya seraya mengajak agar kaum ibu agar benar-benar memperhatikan anaknya untuk dapat sekolah di MDTA.

Dalam kesempatan tersebut, Bunda Tanti warga di kawasan Padang Bulan sangat mendukung terlaksananya MDTA di masyarakat khusunya yang belum bisa mewujudkannya secara kelembagaan. "Kita masih melaksanakan kegiatan di Masjid, itu bagaimana ?, kita sangat berharap juga dukungan dari pemerintah," jelasnya.

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Penerapan MDTA Bisa Jadi Solusi Hindarkan Anak dari Pengaruh Negatif Teknologi"

Post a Comment