Khidmat, AMAN Kompak dan Berdo'a Sebelum Debat Publik - Suara Medan | Info Medan Terkini

Khidmat, AMAN Kompak dan Berdo'a Sebelum Debat Publik


SUARAMEDAN.com
- Medan,- Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Medan, Ir Akhyar Nasution-H Salman Alfarisi, Lc, MA tampak kompak menghadiri debat publik pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Medan putaran pertama yang dilaksanakan di Hotel Grand Mecure, Jalan Perintis Kemerdekaan Medan. Medan, (07/11/2020).

Pasangan AMAN ini tampak kompak dengan menggunakan baju putih dan mengenakan Tanjak Melayu. Keduanya didampingi tim tampak berdoa sebelum memasuki arena debat piublik di Hotel tersebut.

Debat yang dilaksanakan oleh KPUD Kota Medan ini bertemakan "meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memajukan daerah".

Akhyar-Salman kerap terlihat kompak dalam berkomunikasi. Keduanya merupakan politisi berpengalaman, Salman terakhir menjabat sebagai Plt Walikota Medan sedangkan Salman Alfarisi Merupakan Wakil Ketua DPRD Sumut.

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Khidmat, AMAN Kompak dan Berdo'a Sebelum Debat Publik"

Post a Comment