Inilah Proyek Luar Angkasa Yang Akan Hadir Di Masa Depan - Suara Medan | Info Medan Terkini

Inilah Proyek Luar Angkasa Yang Akan Hadir Di Masa Depan


Hasil gambar untuk peluncuran parkerSUARAMEDAN.com - Manusia seakan tak henti-hentinya mencari tahu banyak hal, termasuk hal-hal yang terjadi di luar angkasa. Melalui beragam proyek luar biasa untuk menaklukkan luar angkasa, sejumlah ilmuwan pun terus mengembangkan proyek paling spektakuler yang bisa diwujudkan di masa depan.


Seperti dinukil dari berbagai laman oleh Okezone, inilah deretan proyek luar angkasa paling spektakuler yang akan hadir di masa depan. Apa saja?

Meskipun belum dibangun, tidak menutup kemungkinan proyek ini akan hadir di masa depan. Lift luar angkasa sendiri dibangun untuk bisa mengirimkan sejumlah material dari permukaan bumi ke angkasa. Proyek ini sendiri sebenarnya telah berkembang sejak abad ke-19. Dengan proyek ini, astronot bisa menyuplai hidup dan peralatan dengan mudah ke ISS.

Peluncuran Parker
Ini merupakan sebuah pesawat yang berfungsi untuk menjelajahi matahari. Dengan kondisi planet yang sangat panas, tentunya NASA membutuhkan pesawat dengan teknologi supercanggih yang bisa melewati planet ini. Pesawat ini nantinya akan berangkat pada 2018 dan akan tiba di permukaan matahari pada 2025. Tentu kita tidak bisa membayangkan seberapa jauhnya jarak matahari dari Bumi, padahal pesawat tersebut sudah bergerak dengan kecepatan 690.000 km per jam.
Gambar terkait
ARM
Ini adalah sebuah misi yang bertujuan untuk menghalangi asteroid menabarak bumi. Trauma akibat kepunahan massal yang terjadi pada zaman dinosaurus akibat kejatuhan meteor pada jutaan tahun yang lalu, membuat NASA perlu berjaga-jaga agar hal tersebut tidak terjadi lagi. Jika proyek ini berhasil, pesawat ini nantinya akan memiliki lengan yang terbuat dari besi untuk mencengkeram asteroid. Pesawat ini akan menangkap asteroid dengan lengannya dan kemudian mengarahkannya untuk terbang ke arah lain supaya tidak menabrak bumi.
Gambar terkait
Asgardia
Sebuah negara di luar angkasa akan segera dibangun bernama Asgardia. Negara ini sendiri bahkan telah mendapat pendaftar dari berbagai warga negara di seluruh dunia. Layaknya sebuah negara, Asgardia nantinya juga akan memiliki lagu kebangsaan, bendera negara, sampai pemerintahan yang terdiri dari kementerian.

sumber : okezone

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Inilah Proyek Luar Angkasa Yang Akan Hadir Di Masa Depan"

Post a Comment