Rudiyanto : Kita Patut Bangga dengan Muhammadiyah yang Terus Berkontribusi untuk Ummat - Suara Medan | Info Medan Terkini

Rudiyanto : Kita Patut Bangga dengan Muhammadiyah yang Terus Berkontribusi untuk Ummat


SUARAMEDAN.com
- Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Medan Rudiyanto Simangunsong, S.Pd mengatakan cara Muhammadiyah dalam berkontribusi untuk ummat patut menjadi kebanggaan. Hal ini disampaikanya dalam acara silaturahim kebangsaan antara DPC PKS Medan Area dan PC Muhammadiyah Medan Area, di Jalan Puri, Senin (07/06/2021).

"Kita patut bangga terhadap Muhammadiyah yang terus berkontribusi buat ummat. Kedepan kita juga perlu trus bersinergi dalam berbagai program keummatan yang akan mewujudkan Islam Rahmatan Lil'alamaiin," jelasnya dalam pertemuan yang juga dihadiri Ketua  DPC PKS Medan Area Rahmad Dani, pengurus PC Muhammadidyah, ibu-ibu Aisyiyah dan Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM).

Dalam kesempatan tersebut, ibu-ibu Aisyiyah menyampaikan saran yang meminta kepada Pemerintah Kota Medan agar diterbitkan Perwal Wajib Belajar Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) yang dapat menjadi benteng pembentukan akhlak anak-anak.

"Fraksi PKS akan berusaha semaksimalnya untuk berkoordinasi dengan Pemko Medan dalam hal ini Wali Kota Medan agar perwal wajib belajar MDTA ini dapat terealisasi," ucapnya.

Sementara itu, Masadi selaku Ketua PC Muhammadiyah menyampaikan harapan agar pihak kepolisian dapat membantu warga dengan memberantas narkoba di Kecamatan Medan Area.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPC PKS Medan Area, Rahmad Dani menyampaikan pentingnya silaturrahim kebangsaan ini, yang merupakan salah satu agenda penting menguatkan kebersamaan dalam membangun satu visi keummatan.

"Silaturahim kebangsaan ini kita lakukan dalam menguatkan kebersamaan dalam membangun satu visi keummatan," jelasnya.

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Rudiyanto : Kita Patut Bangga dengan Muhammadiyah yang Terus Berkontribusi untuk Ummat"

Post a Comment