Masyarakat Korban Banjir Langkat Mengeluh Karena Kondisi Kesehatanya Menurun, BSMI Terjunkan Relawan Medis - Suara Medan | Info Medan Terkini

Masyarakat Korban Banjir Langkat Mengeluh Karena Kondisi Kesehatanya Menurun, BSMI Terjunkan Relawan Medis


Masyarakat Korban Banjir Langkat Mengeluh Karena Kondisi Kesehatanya Menurun, BSMI Terjunkan Relawan Medis
SUARAMEDAN.com -Banjir yang melanda kawasan permukiman warga di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, kini mencapai ketinggian 1 meter lebih . Warga sudah mengungsikan ternak dan harta bendanya.

"Ketinggian air semakin meningkat di pemukiman warga yang dilanda banjir," kata pihak pemerintah ketika di konfirmasi, "Warga juga sudah mengungsikan harta benda mereka termasuk hewan ternaknya, namun warga belum ada yang mengungsi karena mereka masih menjaga rumahnya masing-masing," katanya.

Informasi kondisi Banjir langkat ini diterima Bulan Sabit Merah Indonesia dan telah dilakukan survey langsung ke lokasi bencana oleh relawan bsmi.

Kesimpulan yang dapat di cerna bahwa Kondisi kesehatan masyarakat saat ini menurun masyarakat mulai terserang demam, diare, gatal2, sesak napas serta penyakit bawaan lainnya seperti hipertensi begitu hasil kordinasi tim relawan bsmi kepada pihak kelurahan dan kecamatan.

Dan pada hari Rabu,12/4/17 tim relawan bsmi menerjunkan relawanya untuk memberikan bantuan medis di lokasi bencana. "Lokasi aksi merupakan Titik kumpul aman dan posko utama bagi warga yang berdampak banjir." aksi ini dilakukan tepatnya di kantor kepala Desa Pematang cengal Barat Kecamatan tanjung pura .







Jalan menuju lokasi : Aspal dan beberapa jalan setapak,serta jembatan kecil yang dapat dilewati oleh kendaraan roda 4.

Kondisi terakhir
lokasi : Debet Air sore ini naik kembali dan mulai memasuki pemukiman warga. Masyarakat tidak mengungsi dikarenakan Kondisi dianggap masih aman terkendali sampai waktu yang tidak ditentukan.



Salurkan donasi anda untuk program Tanggap Bencana BSMI melalui Rek. 7066984693 Bank Syariah Mandiri a.n Yayasan Bulan Sabit Merah Indonesia Cp : 085175625209

BSMI Care For Life Selamatkan Satu Jiwa Sambung Seribu Asa

Sumber : bsmisumut.com

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Masyarakat Korban Banjir Langkat Mengeluh Karena Kondisi Kesehatanya Menurun, BSMI Terjunkan Relawan Medis"

Post a Comment