Preview Arsenal VS Mancester United - Suara Medan | Info Medan Terkini

Preview Arsenal VS Mancester United

Preview Arsenal VS Mancester UnitedSUARAMEDAN.com - Manchester - Manchester United bakal didukung beberapa catatan bagus saat menghadapi Arsenal, di Old Trafford, pada laga pekan ke-12 Premier League, Sabtu (19/11/2016). Salah satunya adalah rekor tidak terkalahkan saat menjamu The Gunners sejak September 2006. 
Teranyar, Manchester United mampu menang 3-2 atas Arsenal, di Old Trafford, pada 28 Februari lalu. Ketika itu, Marcus Rashford, yang menjalani pertandingan debut di ajang Premier League, menjadi bintang usai mencetak dua gol, sedangkan sisanya dikreasi Ander Herrera. 
Publik Old Trafford juga tidak akan lupa ketika Wayne Rooney dan kawan-kawan menghajar Arsenal, 8-2, pada 28 Agustus 2012. Hasil tersebut pun menjadi sejarah tersendiri karena merupakan kemenangan dan kekalahan terbesar bagi pertemuan kedua tim.

Beberapa catatan di atas kertas memang membuat Manchester United terlihat lebih unggul atas Arsenal jika bertanding di Stadion Old Trafford. Hanya saja, andai mengacu terhadap kondisi terakhir, performa Arsenal jauh lebih baik ketimbang skuat asuhan Jose Mourinho. 
Hingga pekan ke-11, Arsenal berada di peringkat keempat klasemen sementara Premier League dengan poin 24, sedangkan Manchester United masih menempati posisi keenam dengan perolehan poin 18. 

Selain itu, Manchester United juga dinilai masih mencari bentuk permainan terbaik setelah mendatangkan beberapa pemain anyar, seperti Paul Pogba dan Zlatan Ibrahimovic. Hal tersebut pun dianggap membuat permainan Setan Merah menjadi tidak konsisten. 

"Ini adalah pertandingan besar, dan sejujurnya, meski kami sering tidak beruntung di kandang ketika menghadapi Stoke dan Bunrley, saya sangat senang bertanding di Old Trafford. Saya menyukai gairah dan dukungan dari para suporter di sini," kata Jose Mourinho. 

"Jadi, dengan empat pertandingan kandang yang tersisa, kami harus merasa seperti di rumah sendiri dan bertanding lalu mencoba untuk meraih kemenangan dalam laga tersebut," Jose Mourinho menambahkan. 

Terkait komposisi pemain, kedua tim ditengarai bakal menurunkan para penggawa terbaiknya. Namun, Manchester United mendapat kabar buruk lantaran salah satu striker andalan mereka, Zlatan Ibrahimovic dipastikan absen karena masalah akumulasi kartu. 

Selain itu, kondisi Wayne Rooney pun diragukan tampil setelah dikabarkan mengalami cedera saat membela tim nasional Inggris pada babak Kualifikasi Piala Dunia 2018. Andai kedua pemain itu tidak bermain, Mourinho ditengarai bakal menurunkan Marcus Rashford sebagai ujung tombak.

Di kubu Arsenal, beberapa pemain kunci dikabarkan siap bermain. Hanya Alexis Sanchez yang kondisinya meragukan setelah membela tim nasional Cile. Namun, pada Rabu (16/11/2016), Alexis Sanchez sudah menyatakan kesiapannya bermain melawan Manchester United. 

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Preview Arsenal VS Mancester United"

Post a Comment