Rumah Kosong Ditinggal Mudik !!! Ini Tipsnya - Suara Medan | Info Medan Terkini

Rumah Kosong Ditinggal Mudik !!! Ini Tipsnya

SUARAMEDAN.com - Lebaran sebentar lagi lae! Selain identik dengan ketupat dan baju baru, mudik juga menjadi salah satu tradisi lebaran yang selalu dilakukan masyarakat muslim di Indonesia setiap tahunnya. Berkumpul dan bersilahturahmi dengan sanak saudara di kampung halaman, pastinya menjadi hal yang selalu dirindukan bagi mereka yang tinggal beda kota, provinsi bahkan beda negara dengan keluarga besar.
Saat mudik pastinya kamu harus memboyong semua anggota keluarga dan terpaksa harus meninggalkan rumah dalam keadaan kosong tanpa penghuni. Meninggalkan rumah tentunya menimbulkan kekhawatiran tersendiri, seperti takut rumah dimasuki oleh tamu tidak diundang.

Tapi kamu tidak perlu khawatir, untuk mengurangi kekhawatiranmu, berikut 7 tips aman untuk meninggalkan rumah saat mudik.

1. Jangan tunjukkan bahwa rumah sedang kosong

Hal yang pertama yang harus kamu lakukan, hindari mengundang perhatian para pencuri dengan menunjukkan bahwa rumah kamu sedang dalam keadaan kosong. Menghidupkan semua lampu rumah dan membiarkannya tetap menyala di siang hari justru akan membuat orang lain tahu bahwa rumah sedang kosong.
Jika ingin menyalakan lampu di malam hari, sebaiknya kamu menggunakan lampu yang waktu nyalanya bisa diatur. Aturlah agar lampu menyala di malam hari dan mati di siang hari. Selain itu, letakkanlah beberapa sepatu di depan pintu rumahmu untuk menunjukkan bahwa sedang ada orang di dalam rumahmu.

2. Pastikan rumah aman untuk ditinggalkan
Sebelum bergegas untuk berangkat mudik, cek kembali kondisi rumahmu, apakah sudah aman untuk ditinggalkan atau belum. Periksalah semua bagian rumah, terutama akses untuk masuk ke rumah, seperti pintu, jendela dan pagar. Pastikan semuanya sudah terkunci dengan baik.
Untuk menambah keamanan rumah, kamu bisa memberikan pengamanan ekstra dengan menggunakan gembok yang bisa berbunyi seperti gembok alarm anti-maling. Gembok alarm ini akan mengeluarkan bunyi nyaring saat dibuka secara paksa. Nah jika ada yang ingin membobol rumahmu secara paksa, bunyi dari gembok alarm ini pastinya akan menarik perhatian tetangga sekitar dan juga membuat takut pelaku yang berusaha untuk masuk ke rumahmu.

3. Matikan aliran listrik yang tidak perlu dan gas
Selain tindak pencurian, kebakaran rumah juga menjadi salah satu hal yang tidak jarang terjadi saat rumah ditinggalkan. Karena itu, jangan lupa untuk selalu mematikan aliran listrik yang tidak diperlukan seperti colokan kulkas, tv dan alat elektronik lainnya yang bisa menimbulkan korsleting yang menjadi salah satu pemicu kebakaran. Cabut pula regulator dari tabung gas, karena walaupun tidak dipakai, gas akan tetap mengalir ke selang regulator yang terpasang pada tabung.

4. Laporkan kepada RT dan satpam setempat 

Poin keempat ini juga tidak kalah pentingnya Toppers, beritahu ke RT dan satpam sekitar lingkunganmu bahwa kamu sekeluarga akan pergi mudik dan meninggalkan rumah dalam keadaan kosong. Jadi jika ada sesuatu yang janggal atau melihat orang yang mencurigakan berada di sekitar rumahmu, mereka bisa segera bertindak karena sudah tahu bahwa kamu dan keluarga sedang pergi. Setidaknya satpam dilingkunganmu bisa membantu mengawasi rumahmu.

5. Titipkan rumah pada tetangga yang tidak mudik
Selain melapor kepada RT dan satpam setempat, jangan lupa pula untuk menginfokan ke tetangga terdekat yang tidak mudik dan meminta bantuannya untuk mengawasi rumahmu. Kamu bisa meninggalkan beberapa nomor telepon yang bisa dihubungi, agar ia bisa lebih mudah menghubungi Toppers saat terjadi hal-hal yang tidak diinginkan saat rumahmu ditinggal mudik.

6. Pasang “mata-mata”
Jika punya budget lebih, tidak ada salahnya kamu memasang kamera pengintai alias CCTV di beberapa sudut rumah, misal di bagian pagar depan dan belakang rumah yang biasanya menjadi akses untuk masuk ke rumahmu. Dengan adanya CCTV, kamu bisa dengan mudah mengawasi rumah dari jauh, hanya dengan menghubungkan CCTV dengan smartphone.

7. Bayar orang sebagai penjaga rumah sementara
Sudah melakukan 6 poin di atas, tapi Toppers masih was-was untuk meninggalkan rumah dalam keadaan kosong? Kamu bisa membayar orang yang bisa dipercaya untuk menjaga rumahmu saat kalian sekeluarga pergi mudik. Selain menjaga rumah agar tetap aman, kamu juga bisa memintanya untuk membersihkan rumah. Jadi saat pulang mudik, kamu tidak perlu lagi capek untuk membersihkan debu yang sudah mulai menebal di setiap sudut rumah setelah berhari-hari ditinggal mudik.
Nah itulah 7 hal yang sebaiknya kamu lakukan sebelum meninggalkan rumah saat pergi mudik ke kampung halaman. Rumah aman saat ditinggalkan, mudik pun jadi lebih tenang karena kamu tidak perlu was-was memikirkan rumah saat sedang berkumpul bersama keluarga di kampung. Selamat mudik dan selamat lebaran

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Rumah Kosong Ditinggal Mudik !!! Ini Tipsnya"

Post a Comment