Satu Lagi, Kader PKS di Pecat dari Semua Jenjang - Suara Medan | Info Medan Terkini

Satu Lagi, Kader PKS di Pecat dari Semua Jenjang

Satu Lagi, Kader PKS di Pecat dari Semua Jenjang
SUARAMEDAN.com - Jakarta.- Selain Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah, ternyata Anggota Komisi I DPR Gamari Sutrisno juga dipecat dari seluruh jenjang keanggotaan PKS. Hal tersebut lantaran Gamari melakukan pelanggaran syariah yang berujung pelanggaran disiplin partai.

Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mardani Ali Sera membenarkan pemecatan satu lagi kadernya, Gamari Sutrisno dari semua jenjang keanggotaan partai.

Pemecatan itu didasarkan pada keputusan peradilan partai.

"DPP melaksanakan keputusan Majelis Tahkim. Di kami (PKS), semua kader dicintai. Kecuali ada 'sesuatu' nya," tegas Mardani tanpa merinci kepada wartawan di Jakarta, Jumat (8/4).

Namun demikian, seperti halnya politikus PKS yang lain, Mardani juga enggan membocorkan apa saja kesalahan Gamari yang berbuntut pada pemecatannya. Dia hanya pengatakan pemecatan sudah berdasarkan pada mekanisme yang benar.

"Semua sudah ikut prosedur dan pertimbangan matang. Surat pemberhentian sebagai anggota partai sudah dikirim ke yang dan ke pimpinan DPR (PAW). Tinggal tunggu proses di DPR," dalihnya.
Di tempat Lain politisi PKS Almuzammil Yusuf mengatakan pelanggaran berulangkali. Hingga akhirnya mendapat teguran, namun kesalahannya diulangi. Namun PKS tidak bisa mengungkapkan apa detail kesalahan yang diperbuat kader PKS dari Dapil Jawa Tengah III, yang meliputi daerah Blora, Grobogan, Pati, Rembang tersebut.

"Kalau keterangannya, itu kan pelanggaran syariah. Kemudian dinasihati tapi beliau tidak mau menerima. Akhirnya pelanggaran disiplin partai yang kedua. Karena setelah pelanggaran syariah itu, memprosesnya dewan syariah. Karena beliau tidak mematuhi atas teguran," kata Ketua Bidang Polhukam DPP PKS Almuzammil Yusuf, Jumat (8/4).

Yusuf menjelaskan bahwa PKS sudah mengirim surat permohonan PAW terhadap Gamari dan Fahri ke pimpinan DPR. Surat PAW kepada Gamari dilayangkan sehari sebelum surat Fahri yaitu, Selasa (5/4).

"Iya yang di PAW (Fahri dan Gamari) itu," ucapnya.

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Satu Lagi, Kader PKS di Pecat dari Semua Jenjang"

Post a Comment