Ramadhan Pohan Diatas Angin, Mengaku Dapat Sinyal DPP Demokrat - Suara Medan | Info Medan Terkini

Ramadhan Pohan Diatas Angin, Mengaku Dapat Sinyal DPP Demokrat

Ramadhan Pohan Diatas Angin, Mengaku Dapat Sinyal DPP Demokrat
SUARAMEDAN.com - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Demokrat memberikan sinyal positif akan mengusung Plt Ketua DPC Demokrat Medan, Ramadhan Pohan bertarung dalam Pilkada Kota Medan. Demikian dikatakan Ketua Divisi Komunikasi Publik DPP Demokrat Hinca Panjaitan, Rabu (20/5) di Medan. Sinyal ini diperkuat karena Hinca mendampingi Ramadhan Pohan saat fit and proper test calon Walikota Medan di PDIP, Rabu. 

“Yang jelas adalah DPP memastikan Medan penting, sehingga menurunkan Ramadhan Pohan memimpin DPC Medan, memerintahkan dia bekerja keras untuk main di Pilkada Medan,” jawabnya.

Menurutnya, dari hasil kongres Demokrat, dibentuk komisi khusus Pilkada. DPP berperan untuk mendorong kader, menaikkan elektabilitasnya, perkencang komunikasi politik pada Pilkada ini.

Menurutnya, hingga saat ini, dia sedang intensif melakukan komunikasi di level DPD. Setelah itu dia akan komunikasi dengan DPP PDIP. “Sekarang situasinya dengan PDIP, kita dorong dengan cepat. Intensitas pertemuan dengan PDIP juga tinggi. Saya dampingi Ramadan Pohan berkomunikasi dengan PDIP. “Kalau Bu Mega menerima ‘panggilan’ kami ini, kami siap berduet dengan PDIP di Medan,” ujarnya.

Hinca menambahkan, hingga saat ini Demokrat sedang intens komunikasi dengan PDIP. Sedangkan untuk individu, balon Walikota juga menjalin komunikasi dengan partai lainnya.

Menurutnya, dalam komunikasi dengan dengan PDIP tadi, belum bicara tentang siapa calon Walikota atau Wakilwali Kota. “Kalau berduet dengan PDIP, tanpa partai lain sudah bisa dipilih. Kalau sudah berduet tinggal pilihan satu (walikota) atau dua (wakil).

Kita dapat nomor dua siap, kalau diberi nomor satu, ya tak mungkin ditolak. Kalau bisa terjadi Demokrat dan PDIP duet di Medan. Inilah kerinduan nasional yang bagus untuk ke depan. Partai bercita-cita, kita mulai dari Medan,” pungkas Hinca.

Sumber : Analisa

Subscribe to receive free email updates:

loading...

0 Response to "Ramadhan Pohan Diatas Angin, Mengaku Dapat Sinyal DPP Demokrat"

Post a Comment